BUMIRATUNEWS - Rabu (19/07/2023) Pekon Bumi Ratu Mengadakan kegiatan Musyawarah Pekon Khusus (MUSPEKSUS) Verifikasi KPM BLT-DD Pekon Bumi Ratu 2023 dan Pembentukan Tim Penyusun RKP Pekon Tahun Anggaran 2024 yang dihadiri oleh Kepala Pekon dan seluruh Perangkat Pekon, BHP, BABINSA, BHABINKAMTIBMAS, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Ketua TP-PKK, Kader Pembangunan Manusia (KPM), Ketua RT, Puskesos, Operator SIKS-NG, PSM dan Pendamping PKH.
Kegiatan ini bertujuan untuk verifikasi data keluarga penerima manfaat BLT-DD 2023 yang graduasi dikarenakan meninggal dunia sehingga harus mencari KPM baru yang memenuhi kulalifikasi perima bantuan langsung tunai dana desa. Kepala Pekon Bumi Ratu (Diantoro) berharap pengganti KPM sebelumnya sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan dengan adanya verifikasi ini bisa dapat membantu masyarakat yang kurang mampu.
Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan Pembentukan Tim Penyusunan RKP Tahun 2024 atau tahun Ke-2 dalam RPJM Pekon dan Pencermatan rencana pembangunan di Pekon Bumi Ratu yang telah tersusun dari tahun ke-1 sampai dengan tahun Ke-6 di tuangkan dalam RPJM Pekon untuk mengingatkan kembali kepada masyarakat di dusun masing-masing apakah ada perubahan prioritas pembangunan. Kepala Pekon Bumi Ratu "Alhamdulillah di tahun pertama ini sudah beberapa rencana pembangunan yang sudah dilaksanakan seperti pembangunan rabat beton Jalan Pertanian, pembangunan rabat Jalan Akasia, pembangunan drainase, pemenuhan perlengkapan kegiatan kebudayaan maupun keagamaan yang ada di Pekon Bumi Ratu, untuk selanjutnya, mudah-mudahan diberikan kemudahan dan kelancaran untuk melaksanakan pembangunan yang sudah direncanakan".
Tokoh masyarakat (Juru Kunci Pekon Bumi Ratu) Mengucapkan terima kasih banyak atas pembangunan Jalan Pertanian yang telah rampung beberapa bulan yang lalu, dengan adanya pembangunan jalan tersebut mobilisasi masyarakat dalam beraktivitas ke lokasi pertanian maupun keperluan lainnya kini jadi lebih mudah melintasi jalan tersebut . Mbah Suwarso (Juru Kunci) "Terima Kasih kepada Kepala Pekon dan Pemerintahan Pekon Bumi Ratu serta para masyarakat yang turut membantu pembangunan rabat beton jalan tersebut".
Tokoh Agama Pekon Bumi Ratu (Sutrimo) pun turut berterima kasih juga kepada Pemerintahan Pekon Bumi Ratu yang telah memberikan bantuan penyaluran sarana dan pra-sarana kematian maupun kegiatan keagamaan yang lainnya.
Kebul
21 Juli 2023 18:15:17
Maju terus desaku